Arsip Tag: Pulsar200

Ganti sensor panas mesin pulsar 200


Lanjut cerita tentang sensor panas mesin Bajaj Pulsar 200 saya yang mumet kemarin. Mumpung hari minggu libur maka saya manfaatkan untuk mengganti sendiri sensor panas mesin tersebut.

Posisikan motor miring ke kanan dengan mengganjal standar tengah bagian kiri supaya oli mesin tidak terbuang. Mari kita eksekusi…

Itu dia barangnya, posisinya didekat baut pembuangan oli mesin.

Buka baut yang menahan skun kabel dengan kunci 8″.

Kemudian lepas sensor panas tersebut dengan kunci ring ukuran 12″

Siapkan sensor yang baru dan dipasang berikut ring aluminium sebagai penahan kebocoran

Kencangkan baut penahan skun kabel dengan lemah lembut supaya sensor tidak rusak. Selanjutnya berikan sedikit pelumas sebagai penahan karat karena posisi sensor ini rawan kena air. Dan terakhir pasang tutup karet sensor tersebut. Selesai ๐Ÿ˜‰

Akhirnya indikator panas yang “kethap-kethip” mengganggu pemandangan di speedometer tidak muncul lagi :mrgreen:

Sekarang giliran saya yang toyeng alias pening, sisa BBM pas ke dieng habis disedot pindah ke tangki BBM motor bu Polwan… ๐Ÿ˜ฅ

#gakbisalihatbbmnganggur

Service besar si garong


Beberapa waktu yang lalu saya bisik-bisik dengan bu polwan, yang berujung pada tagihan janji untuk jalan-jalan berdua ๐Ÿ˜†

Karena sudah ditagih maka segera mempersiapkan segala sesuatunya, termasuk si garong. Khusus si garong, dia memerlukan perlakuan khusus karena saya merasakan bahwa mesinnya sudah kepayahan. Maklum sudah berusia 8 tahun dan saatnya mengganti part yang vital di bagian mesin yaitu kampas kopling dan rantai cam atau kamprat berikut karet tensionernya.

Langsung saja saya bawa si garong ke bengkel mas heri (Rievaspeedshop) yang lokasinya tidak terlalu jauh dari rumah. Sampai disana langsung eksekusi…

Sebenarnya ini adalah bongkar mesin perdana si garong, karena sebelumnya belum pernah bongkar blok silinder dan bak kopling.

Alhamdulillah, kondisi seher masih sehat dan stang seher juga masih baik. Langsung lanjut buka bak kopling…

Kondisi rumah kopling bersih seperti baru :mrgreen:

Tapi kampasnya udah tipis dan gosong ๐Ÿ˜ฆ

Kondisi kampas ini menyebabkan susah masuk gigi netral dan juga akselerasi terasa berat dan selip. Sebagai part substitusi-nya pulsar 200 saya menggunakan kampas kopling Ninja 150rr. Kalau pulsar 200 tahun yang lebih muda (per kopling 5 biji) menggunakan kampas kopling Yamaha RX-Z. Selain kampas kopling sekalian saya ganti juga rantai kamprat berikut lidah tensionernya.

Semoga jalan-jalan kami besok lancar sampai tujuan dan kembali kerumah dengan selamat tak kurang suatu apa. Aamiin!

Agenda besok pagi, bangunin Pulsar200 dari tidurnya


Karena terlalu asyik ngebangun Honda Tiger Scrambler, sampai kelupaan si garong yang ketiduran sampai berdebu. Sebenarnya tidak ada masalah pada mesin atau yang lain, cuma kelamaan tidur accu-nya koit. :mrgreen:

image

Terakhir kali saya pakai sekitar akhir Agustus 2015, itu saja ban tubeless depan rasanya sudah benjol-benjol karena karetnya udah mati. ๐Ÿ˜€

image

Mudah-mudahan besok cuaca mendukung dan tidak ada urusan mendadak… Biar saya bisa service ringan si garong ๐Ÿ˜‰

Posted from WordPress for Android

Buat inspirasi yang bosan dengan tampilan standar Pulsar


Sekian lama gak buka blog rupanya perbincangan tentang mobil esemka masih ramai juga ๐Ÿ˜€
Yang pasti dengan membaca berbagai sumber dan beberapa informasi akan menambah wawasan kita tentang berbagai hal khususnya berita mobil esemka. Semoga tujuan alih tekhnologi ini dapat berjalan dengan baik dan kedepannya bermanfaat bagi bangsa ini ๐Ÿ˜‰

Sekarang kita beralih ke kabar lain, kali ini kabar buat para pemakai Bajaj Pulsar yang ingin tampil beda alias bosan dengan tampilan standarnya ๐Ÿ˜€
Bagi Pulsar lama, warna yang diberikan hanya senada alias itu-itu saja. Paling banyak adalah hitam, merah, biru dan silver.

Di awal tahun 2012 ini kita disuguhi warna dual tone dengan balutan striping… lumayan segar dari pada yang dulu. :mrgreen:

Tapi bagi yang pengen bergaya racing, ada contoh model pulsar dari belahan benua amerika tepatnya di negara Columbia. Disana generasi Pulsar dibuat dalam edisi limited edition dengan tema GP ๐Ÿ˜ฏ Lanjutkan membaca Buat inspirasi yang bosan dengan tampilan standar Pulsar โ†’

Perjalanan Silaturahmi ke Timur


Liburan kali ini, saya berkesempatan untuk silaturahmi ke Jawa Timur dalam rangka Menghadiri Deklarasi Agregator JATIMOTOBLOG yang bertempat di Songgoriti Batu Malang ๐Ÿ˜€

Langsung saja saya mulai cerita singkat perjalanan saya ๐Ÿ˜‰

Perjalanan silaturahmi saya dimulai hari Sabtu Pagi dan berkumpul di Check point pertama depan POM Bensin Piyungan Bantul.

Kami berempat yang kebetulan memakai 3 Pulsar check point sambil isi BBM ๐Ÿ˜€

Selanjutnya kami berangkat dengan santai dan tentu saja mematuhi semua peraturan lalu-lintas :mrgreen: Lanjutkan membaca Perjalanan Silaturahmi ke Timur โ†’

Kucing Garong setelah empat bulan


Alhamdulillah….

Setelah hampir 4 bulan bersama saya, Kucing Garong alias PZOO 2nd tidak pernah mengalami masalah. Semenjak tiba dari Ibukota pada bulan Agustus 2011 sudah 2 kali saya melakukan penggantian oli mesin. Sedangkan untuk parts hanya kabel gas yang saya ganti (udah seret) dan ban belakang yang hampir habis ๐Ÿ˜€

saat seminggu di rumah
saat ganti kabel gas ๐Ÿ˜€

Perjalanan terjauh bersama saya ketika silaturahmi ke Jambore Nasional II Yamaha Vixion Club di Waduk Gajah Mungkur satu minggu yang lalu ๐Ÿ˜€ Lanjutkan membaca Kucing Garong setelah empat bulan โ†’

Ganti Ban….


Semenjak Si Kucing Garong bersarang di garasi, saya sudah berniat mengganti alas kaki belakangnya yang mulai tifis dan ada bocor alus. (maklum bawaan pabrik ย dan pemakaian udah menginjak tahun ke-3) ๐Ÿ˜€

Setelah melalui proses mengingat dan menimbang, akhirnya saya memutuskan dan menetapkan pilihan ย pengganti ban bawaan MRF yang nemplok di kaki Kucing Garong dengan …… Corsa :mrgreen: Lanjutkan membaca Ganti Ban…. โ†’