Arsip Tag: arm thunder

Barangkali ada yang butuh swing arm thunder


Siapa tahu ada yang butuh arm Suzuki Thunder 125 :mrgreen:
Swing arm ini sama dengan yang saya gunakan di Scrambler biar muncul kesan klasiknya.

image

Kebetulan di bengkel ada Suzuki Thunder 125 yang salah jalan.

image

Rencana mau di jadikan supermoto :mrgreen:

image

Bagi yang butuh bisa komen, siapa serius nanti saya tanyakan berapa buka harganya. Mudah-mudahan belum laku πŸ˜‰

Posted from WordPress for Android

Main cat semprot


Hari kemarin proses pemindahan as shock bawah yang menempel di arm telah selesai (yang kiri ke kanan dan sebaliknya), maka langkah selanjutnya adalah membersihkannya dari bekas cat yang terbakar las listrik.

image

Bekas cat yang terkelupas dibersihkan dengan amplas sampai halus.
Karena cuma sedikit yang mau dicat, saya pakai cara instan dengan menggunakan cat semprot.

image

Paling kanan digunakan sebagai dasar, dan yang kiri untuk warna hitamnya, biar beda merk namun bisa akur :mrgreen:
Langsung saja kita semprot cat dasarnya… Croooottt!!!

image

Kemudian keringkan dibawah sinar matahari. Kalau masih ada bagian yang kurang halus, kita amplas lagi. Setelah dirasa cukup cuci sampai bersih lalu keringkan.
Langkah berikutnya semprot dengan warna hitam… Ccrrrrroooooottt!!

image

Lapisan pertama jangan terlalu tebal, tunggu sampai agak kering. Cek apakah ada yang belum rata atau kotoran yang menempel. Kalau ada bersihkan. Setelah dirasa bagus cat lagi dengan lapisan yang agak tebal dan merata. Tunggu sampai benar-benar kering.
Setelah kering… Ya dipasang, mosok dibuang πŸ˜†

image

Setelah semua terpasang, sudut shock belakang sudah terlihat bagus dan daya redam menjadi semakin empuk.
Dan begini penampakannya πŸ˜€

image

Sengaja saya foto dari kiri karena ada yang iri dengan knalpot alias muffler-nya… :mrgreen:

Posted from WordPress for Android

Bongkar lengan ayun


Disela-sela kesibukan mengurusi pekerjaan, saya menyempatkan diri untuk membongkar swing arm atau lengan ayun Honda Tiger Scrambler.

image

Saat membongkarnya tidak sesulit saat memasangnya πŸ˜€ Lanjutkan membaca Bongkar lengan ayun β†’

Motor bergetar bikin kaki serasa kesemutan


Kemarin sore seperti biasa jalan-jalan bersama Tiger Scrambler. Pas akselerasi kok terasa ada yang aneh, getaran mesin yang biasanya normal sekarang bikin geli-geli telapak kaki. Apalagi footstep yang saya pakai model enduro dari besi, lengkap sudah kaki seperti kesemutan.

image

Sampai dirumah saya periksa satu persatu baut mesin. Semua kenceng dan terpasang kuat. Selanjutnya beralih ke as roda belakang. Lhaa… Kok goyang dombret kiri kanan. Duh…. Padahal baut as lengan ayun posisinya masuk kedalam lubang as. Harus menggunakan kunci sock 22, dan kabar buruknya saya tidak punya… πŸ˜₯

image

Terpaksa nanti selepas kerja merapat ke bengkel teman saya. Pelajaran berharga yang saya dapat, periksa dengan teliti semua baut dan mur sebelum berkendara demi keamanan dan kenyamanan di perjalanan πŸ˜‰

Posted from WordPress for Android

Masih tentang pembuatan Sub-frame Honda Tiger Scrambler


Mari kita lanjutkan kembali cerita tentang pembuatan sub-frame Tiger Scrambler, sekarang beralih ke pembuatan rangka penyangga mesin yang sengaja saya pilih model knock down agar mudah saat service mesin.

wpid-img_20150814_134741.jpg

Pada ujung bawah pipa penyangga sub-frame di buat melengkung dan di las dengan besi penyangga pijakan kaki bawaan rangka. Bagian pipa yang melengkung ini diisi dengan besi padat untuk memperkuat sambungan pipa yang nanti digunakan sebagai lubang baut penyambung rangka seperti gambar berikut. Lanjutkan membaca Masih tentang pembuatan Sub-frame Honda Tiger Scrambler β†’

Pasang arm Suzuki Thunder 125 ke rangka Honda Tiger


Sekarang kita lanjutkan lagi cerita proses modifikasi Honda Tiger menjadi scrambler. Pada artikel ini saya akan bercerita tentang proses pemasangan arm Thunder 125 ke rangka Tiger. Ini saya lakukan untuk menambah kesan klasik saja πŸ˜€

image

Langsung saja, persiapkan terlebih dahulu arm thunder 125. Saya beli arm bekas yang kondisinya masih bagus. Lanjutkan membaca Pasang arm Suzuki Thunder 125 ke rangka Honda Tiger β†’

Bismillah…. let’s do it!!!


Bismillah… akhirnya proses pembuatan rangka dimulai. Setelah kemarin dulu bagian roda telah siap, sekarang beralih ke bagian rangka. Ini menjadi sebuah tantangan tersendiri, karena proses ini cukup sulit dan memakan banyak waktu. Kendala utama adalah keterbatasan peralatan seperti alat roll besi, selebihnya bisa diakali dengan peralatan yang ada seperti las listrik, gerinda, bor dan tanggem. πŸ˜€

Berikut penampakan calon korbannya :

IMG_20150722_133537

Karena menggunakan bahan frame Honda Tiger dan part pendukung lain dari motor yang sama, proses pertama ini tidak mengalami kesulitan. Tinggal “plek and plung” :mrgreen:

IMG_20150722_133828

Tahap selanjutnya adalah mengganti lengan ayun/swing arm bawaan tiger dengan menggunakan lengan ayun Suzuki Thunder 125. Terima kasih buat Suzuki atas sumbangan lengan ayun klasiknya :mrgreen:

wpid-img_20150712_165154.jpg

Untuk proses pemasangan lengan ayun ini akan saya posting di artikel selanjutnya, ada sedikit kesulitan pemasangan karena lebar as lengan ayun Suzuki Thunder 125 yang berbeda dengan Honda Tiger, ini yang disebut “tantangan kastem”Β  yang membuat ketagihan 😦

Demikian sebagai pengantar modifikasi rangka Honda Tiger, semoga bermanfaat dan menambah wawasan kita bersama πŸ˜‰