Arsip Kategori: Taft

Head unit Pioneer DEH-2150UBG


Dasar… Nggak bisa diam kalau lihat barang murah. 😦
Kemarin ada teman posting gambar Head Unit Pioneer, katanya dijual karena lagi ada kebutuhan mendadak.

image

Pas saya lihat… Wah, serinya sama persis dengan yang terpasang di Daihatsu Taruna Oxxy. 😯
Lanjutkan membaca Head unit Pioneer DEH-2150UBG β†’

Ganti wiper dan karet pintu Daihatsu Taft


Sebenarnya sudah lama pengen beli wiper Daihatsu Taft, namun karena kemarin masih fokus ke pembuatan Scrambler jadinya wiper dikalahkan dulu :mrgreen:

image

Tapi karena kondisi cuaca wilayah jogja terus diguyur hujan dengan intensitas sedang sampai lebat, maka mau tak mau harus membeli wiper baru.
Lanjutkan membaca Ganti wiper dan karet pintu Daihatsu Taft β†’

Service Manual Daihatsu Taft / Rugger F70, F75, F77


Kali ini saya akan berbagi dokumen manual service Daihatsu Taft atau disebut Rugger. Banyak pemilik Daihatsu Taft yang ingin mengetahui lebih jauh tentang tunggangannya atau setidaknya mengetahui beberapa bagian yang dirasa perlu untuk dipahami seandainya timbul permasalahan pada bagian tersebut.

IMG_20140307_152344

Seperti halnya saya yang kadang penasaran tentang bagaimana sesungguhnya jerohan mesin si Kebo yang selama ini menemani kegiatan saya.

IMG_20141018_083207

Nah, dari pada berlama-lama… monggo kunjungi halaman Parts Catalogue / manual diatas atau langsung saja klik disini. Nanti terdapat 21 dokumen pdf. tentang service manual Daihatsu Taft / Rugger.

manual taft

Silahkan download gratis! πŸ˜‰

Jajan di saat yang tidak tepat


Sudah hampir 3 minggu si Kebo ngadat, bukan karena masalah mesin melainkan accu yang sudah minta ganti. Sudah 2 kali saya charge ulang, yang terakhir campur bodrex, tapi accu benar-benar KO, sudah tidak kuat lagi. 😦 Sesuai tulisan tanggal yang ada di accu dibeli pada akhir tahun 2012, lumayan lama juga. Akhirnya mau tidak mau terpaksa beli accu baru… πŸ˜₯ image Accu lama saya tukar tambah, tapi tambahnya lumayan banyak juga 😦 Lanjutkan membaca Jajan di saat yang tidak tepat β†’

Power steering Daihatsu Taft berdecit? Ternyata……


Sudah satu minggu lebih ini si kebo bermasalah dengan power steering-nya, saat kemudi belok agak dalam timbul suara berdecit disertai getaran/hentakan di kemudi. Pikir saya, wah… Ngajak jajan lagi nih! 😦
Nah, kebetulan hari ini minggu saya sempatkan untuk melihat apa yang sebenarnya terjadi.
image
Dengan modal kardus bekas akhirnya saya masuk kolong Taft. Dan ternyata…. Horor!!! 😯
Pompa power steering bautnya nyaris lepas!! Total ada 3(tiga) buah baut yang kendor, dua didepan dan satu dibelakang. πŸ˜₯
Kendornya baut ini membuat belt yang ada di pulley menjadi longgar dan berdecit keras saat power steering di putar dalam.

Lanjutkan membaca Power steering Daihatsu Taft berdecit? Ternyata…… β†’

Hari pertama masuk kerja di Tahun 2015, it’s rainy day…. siapa takut?


Wew…. awal tahun yang dicurahi hujan semalaman. Membuat permukaan sumur saya airnya naik. πŸ˜€ Dan hari ini adalah hari pertama masuk kerja di Tahun 2015, semoga tahun 2015 ini  kehidupan kita semua akan lebih baik dari tahun 2014. Optimis? Harus…!!!
Pagi ini ada kabar dari bos, kemungkinan ada sidak… biasa, cari orang yang liburnya ngelantur :mrgreen:
Saya jawab.. “siap”!!
Tapi kondisi cuaca masih hujan gerimis yang awet sejak semalam. Terpaksa saya mengistirahatkan si garong dan blady.
image

Sebagai gantinya saya siapkan si kebo yang kemarin udah di sehatkan kaki-kakinya. πŸ˜€

image

Selamat bekerja mas bro! Semoga dengan niat dan semangat yang optimis, tahun 2015 ini kita semua mendapatkan kebaikan yang kita harapkan. Amin!!

Posted from WordPress for Android

Tahun Baru… Kampas (brake shoe) baru


Alhamdulillah, diawal Tahun 2015 ini pertama-tama saya mengucapkan puji syukur kepada Allah SWT. atas kuasa Nya sehingga korban musibah Pesawat Air Asia QZ8501 telah ditemukan dan masih dalam proses evakuasi. Semoga korban mendapatkan tempat di sisi-Nya dan keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan… Amin!
Kembali ke judul….
Akhir tahun kemarin, saya mengalami lagi permasalahan di seputar roda Daihatsu Taft GT saya, yaitu piston rem yang nggak mau balik alias ngunci, dan saya merasa inilah saatnya untuk mengganti parts atau komponen yang memang saatnya diganti. Langsung saya bawa ke bengkel langganan saya.

image

Seperti artikel terdahulu, bahwa masalah ada pada piston kaliper yang sudah aus dan berkarat. Karat ini bertemu dengan kotoran yang ada di seal debu dan seal oli pada kaliper, dan kondisi ini sukses membuat piston macet. Solusi dari hal ini adalah ganti baru πŸ˜€

Lanjutkan membaca Tahun Baru… Kampas (brake shoe) baru β†’